Hai......
Saya kembali lagi dengan resep cemilan sehat untuk keluarga yang ada di rumah, he3x....
kebetulan, saya, suami, ayra dan adik- adik saya suka ngemil, kebetulan juga saya rajin kalo buat cemilan yang beginian, soalnya di request- sih sama adik dan suami, jadinya buat deh, Lagian lebih sehat dan bisa dibuat sesuai selera, dan yang pastinya bahan- bahannya lebih alami tanpa ada tambahan pemanis, pewarna atau pengawet buatan, hi3x....
Nah untuk Hari Ini, Saya mau bagikan Resep Risoles Crunchy isi Sosis, kenapa ada Crunchy? karena kulitnya kriuk- kriuk, Jd lebih Mantep dan gurih yah tentunya
Ini diaa Eng.... Ing...... Eng.......
BAHAN- BAHAN :
- Tepung terigu segitiga biru 200 gram
- Blueband margarin 1 sendok teh
- Air Matang 400ML ( kekentalan tergantung selera, Usahakan jangan terlalu cair/ kental )
- Telur Ayam 1 Butir
- Minyak Makan 1/2 liter
- Garam Secukupnya
ISI :
-2 Pack Sosis Ayam/ Sapi Merk champ Isi @15 ptg ( Sesuai Selera yah ), Kupas Kulit Sosis, Cuci lalu tiriskan dan siapkan di piring yang bersih yah
CARA MEMBUAT :
- Ambil mixer bowl, lalu masukkan 300 Gram Tepung terigu, blue band margarin, telur ayam, Air matang dan garam lalu putar mixer selama 5 Menit dengan kecepatan Medium atau Sedang
- Setelah itu, Diamkan beberapa Menit
- Ambil Pan yang berdiameter 20CM ( Lebih baik teflon agar adonan tidak lengket), Lalu ambil minyak makan 1 sendok makan, letakkan di wadah kecil, Lalu sediakan kuas goreng untuk meratakan teflon dengan olesan minyak makan, ( Jika tidak ada kuas, gunakan sendok kecil untuk memberikan sedikit saja minyak, seperti di teteskan saja ) * Setiap akan mendadar adonan, Olesin minyak ke teflon dengan kuas atau tetesin teflon dengan menggunakan sendok teh *
- Nyalakan Api sedang, Ambil adonan yang sudah di mixer tadi dengan sendok sayur ( ukuran sedang) lalu buatlah dadar tipis (seperti mendadar telur ), Tunggu sampai agak kering lalu angkat, lakukan sampai adonan habis
- Setelah semua Adonan Kulit Risol selesai, Ambillah Sosis, dan Gulung, Lakukan hingga habis
- Sekarang Risoles Sosis siap di goreng, panaskan Minyak 1/2 Liter, Nyalakan Api sedang. tunggu sampai minyak benar- benar naik ( Tanak ), lalu masukkan 4 atau 5 Gulungan Risoles ( jangan lupa jika permukaan risoles timbul, masaknya di bolak balik ya, biar matengnya rata)
- Setelah Risoles sudah bewarna kuning kecoklatan, Angkat dan tiriskan ya
- Dan.... Risoles Crunchy isi sosis sudah siap dinikmati, Bisa ditambah Saos cabe sesuai Selera ya
Nah....
Mudahkan temen- temen buatnya...
Silakan Mencoba yah ^_^